Jakarta, 27 Oktober 2025 — Pengurus Provinsi PERSINAS ASAD DKI Jakarta melakukan audiensi dengan Pengurus Provinsi IPSI DKI Jakarta di Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Senin (27/10/2025). Pertemuan ini bertujuan untuk menyampaikan rencana pelaksanaan Musyawarah Provinsi (MUSPROV) V PERSINAS ASAD DKI Jakarta, sekaligus mengundang Ketua Umum Pengprov IPSI DKI Jakarta, H. Munjirin, untuk membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Dalam audiensi tersebut, H. Munjirin menyampaikan apresiasi atas kiprah dan kontribusi PERSINAS ASAD DKI Jakarta dalam pembinaan pesilat muda. Ia menilai, PERSINAS ASAD memiliki peran penting dalam menumbuhkan semangat karakter luhur di kalangan pesilat, sekaligus membantu mengurangi fenomena sosial seperti tawuran antarpelajar di DKI Jakarta.
Lebih lanjut, Munjirin menilai tema MUSPROV V PERSINAS ASAD DKI Jakarta, yaitu “Membangun Masa Depan Pencak Silat yang Berkarakter Luhur untuk Indonesia Emas”, sangat relevan dengan tantangan pembinaan generasi muda saat ini. Ia berharap tema tersebut tidak hanya menjadi slogan, tetapi benar-benar diimplementasikan dalam kegiatan dan pembinaan pesilat di seluruh wilayah DKI Jakarta.
Sementara itu, Sekretaris Umum IPSI DKI Jakarta, Wahyu Supriyatna, turut memberikan apresiasi atas peran aktif PERSINAS ASAD DKI Jakarta dalam berbagai kegiatan IPSI DKI Jakarta. Ia menilai, para pesilat dan pelatih ASAD telah memberikan kontribusi nyata terhadap peningkatan prestasi IPSI DKI Jakarta, khususnya pada ajang PON Bela Diri 2025.
Pada kesempatan ini, Ketua Pengprov PERSINAS ASAD DKI Jakarta, H. Sapardi, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat serta dukungan dari IPSI DKI Jakarta. Ia menegaskan bahwa sinergi antara kedua organisasi akan terus dijaga demi kemajuan pencak silat di Ibu Kota.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada IPSI DKI Jakarta, khususnya kepada Bapak H. Munjirin dan jajaran pengurus, yang selama ini telah memberikan ruang, bimbingan, dan dukungan bagi pengembangan potensi pesilat-pesilat PERSINAS ASAD. Kami berharap kolaborasi ini terus berlanjut, karena pembinaan yang solid akan melahirkan atlet berprestasi yang juga berkarakter luhur,” ujar Sapardi.
Lebih lanjut, Sapardi menyampaikan harapan agar Ketua Umum Pengprov IPSI DKI Jakarta, H. Munjirin, berkenan memberikan arahannya sekaligus secara resmi membuka MUSPROV V PERSINAS ASAD DKI Jakarta mendatang. Menurutnya, kehadiran Ketum IPSI DKI Jakarta akan menjadi suntikan semangat dan penghormatan besar bagi seluruh pengurus serta pesilat ASAD di Jakarta.
“Kami sangat berharap Bapak H. Munjirin dapat hadir dan memberikan arahan langsung pada MUSPROV V nanti. Itu akan menjadi motivasi luar biasa bagi kami semua untuk terus mengembangkan pencak silat berbasis karakter luhur dan berkontribusi bagi Indonesia Emas,” pungkas H. Sapardi.
Dalam audiensi tersebut, H. Sapardi didampingi segenap Pengurus PENGPROV PERSINAS ASAD DKI Jakarta, H. Triyatno Atmo Wiyono (Wakil Ketua), Afghan Sulung Maulana (Sekretaris), dan Warry Priyadi (Bendahara). (amp)